Setiap wisatawan yang ingin liburan ke Bali, pasti akan memiliki rencana liburan. Ada yang merencanakan liburan dari jauh hari, ada juga yang merencanakan liburan 1-2 bulan sebelum waktu wisata ke Bali. Ada beberapa hal yang selalu menjadi pertanyaan pada saat merencanakan jalan-jalan ke Bali, baik dengan keluarga atau untuk bulan madu. Salah satunya adalah kapan waktu terbaik liburan ke Bali?
Bagaimana dengan anda, apakah anda juga memiliki pertanyaan sama mengenai waktu terbaik untuk mengunjungi Bali? Jika iya, di halaman ini saya akan menuliskan panduan bulan terbaik untuk mengunjungi Bali. Dengan tujuan anda akan mendapatkan panduan dan referensi liburan ke Bali.
Lihat Disini, ”Baju Yang Cocok Untuk Liburan Ke Bali” >>>
Mengapa Pulau Bali Sangat Populer Sebagai Destinasi Wisata?

Pulau Bali sebagai destinasi wisata, dikenal dengan banyak nama. Ada yang menyebut dengan nama pulau seribu pura, ada juga yang menyebut dengan nama pulau dewata. Seperti yang anda tahu, pariwisata adalah penunjang ekonomi pulau Bali. Selain itu, pariwisata Bali memegang peranan penting dalam rantai ekonomi di Indonesia dalam hal devisa.
Ada banyak faktor yang membuat pulau Bali sangat populer sebagai destinasi wisata. Berikut ini hal yang membuat pulau Bali diminati wisatawan untuk destinasi liburan.
- Keamanan & keramahtamahan penduduk lokal Bali.
- Keunikan seni & budaya Bali. Dalam hal seni, wisatawan akan menemukan banyak keunikan seni di pulau Bali. Seperti seni tari Kecak di Uluwatu, seni rupa, seni ukir. Untuk budaya, di Bali wisatawan akan menemukan banyak objek wisata pura Hindu dengan lokasi pura di tempat yang tidak biasa.
- Menawarkan banyak pilihan wisata alam, baik berupa danau alami, air terjun, pantai pasir putih, pemandangan gunung Batur, sawah terasering Tegalalang, serta pemandangan bawah laut.
- Fasilitas pariwisata tersedia lengkap, dari akomodasi murah sampai mewah, transportasi pribadi sangat mudah dicari, dan banyak pilihan tempat makan.
- Bagi wisatawan yang menyukai keramaian juga tersedia di Bali, seperti tempat wisata Kuta, Seminyak, Legian, dan Jimbaran.
- Wisatawan yang ingin ketenangan juga tersedia di Bali, seperti Nusa Penida, Nusa Lembongan, serta Nusa Dua.
Musim Di Bali

Iklim dan cuaca di Bali sangat mirip dengan iklim serta cuaca di sebagian besar wilayah di Indonesia. Jadi untuk wisatawan Indonesia, tidak akan memiliki kendala dalam hal cuaca saat liburan di Bali.
Berbeda dengan wisatawan asing, seperti wisatawan Tiongkok dan Eropa, akan mempersiapkan diri untuk iklim tropis. Sebelum saya menjawab mengenai kapan waktu terbaik liburan ke Bali. Ada baiknya saya menjelaskan mengenai musim yang ada di pulau Bali.
Ada dua kategori musim yang terjadi setiap tahun di pulau Bali. Jika dilihat dari cuaca, maka ada dua yaitu musim hujan serta musim kemarau. Jika dilihat dari tingkat kunjungan wisatawan, maka ada musim ramai dan musim sepi kunjungan wisatawan.
Saya yakin, semua dari anda mengatakan waktu yang tepat liburan ke Bali saat musim kemarau. Yang menjadi pertanyaan, kapan musim kemarau di pulau Bali?
Cari Disini, ”Tips Jalan-Jalan Ke Bali Untuk Refresi Dan Panduan Perencanaan Liburan” >>>
Waktu Terbaik Liburan Ke Bali Saat Musim Kemarau

Jika dilihat dari pengalaman saya, musim kemarau di pulau Bali terjadi dari bulan April – Oktober. Namun dilihat dari dua tahun terakhir, musim kemarau lebih panjang, terjadi dari bulan Maret sampai awal Desember.
Pada saat musim kemarau, kemungkinan hujan masih terjadi, walaupun sebagian besar hanya hujan lokal dan sebentar. Ada hal yang harus anda perhatikan. Saat musim kemarau di pulau Bali, suhu udara akan sangat panas sekitar 30 – 35 derajat Celcius.
Keuntungan liburan ke Bali saat musim kemarau anda akan sangat nyaman untuk mengikuti aktivitas liburan luar ruangan. Aktivitas liburan yang dapat anda ikuti seperti;
- Bali rafting tour,
- Water sports di pantai Tanjung Benoa,
- Seawalker di pantai Sanur, atau aktivitas snorkeling.
Selain aktivitas petualangan luar ruangan, anda juga akan merasa sangat nyaman untuk liburan ke tempat wisata terkenal di Bali, seperti;
Yang perlu anda persiapkan saat liburan musim kemarau di Bali, adalah mempersiapkan diri, agar mengurangi panas terik matahari. Anda wajib menggunakan topi dan membawa payung.
Cari Disini, ”Panduan & Rencana Itinerary Liburan Ke Pulau Bali Yang Wajib Anda Ketahui” >>>
Kapan Musim Hujan Di Bali?

Meskipun Bali selalu menawarkan suhu hangat dan kering sepanjang tahun, pulau Bali juga memiliki musim hujan. Musim hujan di pulau Bali biasanya terjadi di bulan Oktober sampai bulan Maret.
Namun untuk tahun lalu, hujan dengan curah tinggi di Bali hanya terjadi pada bulan Januari dan Februari, dan awal Maret. Sedangkan di bulan Desember hanya terjadi hujan lokal dengan itensitas rendah.
Seberapa buruk musim hujan di Bali akan berpengaruh untuk liburan? Walaupun anda liburan saat musim hujan di Bali, kemungkinan besar cuaca cerah tetap dapat terjadi. Selain itu, curah hujan tinggi hanya terjadi sebentar, dan di hampir sebagian besar objek wisata di Bali tidak terjadi banjir.
Lihat Disini, ”Panduan Transportasi Liburan Di Bali Untuk Semua Kriteria Wisatawan” >>>
Musim Ramai
Karena sebagian besar wisatawan ingin liburan saat musim kemarau di Bali, maka tingkat kunjungan wisatawan ke Bali akan meningkat. Baik wisatawan asing atau wisatawan Indonesia. Bulan di Bali yang tinggi kunjungan wisatawan terjadi pada bulan Juni, Juli dan Agustus. Di pertengahan bulan Juni dan Juli, biasanya ada libur Lebaran dan liburan sekolah. Maka kunjungan wisatawan Indonesia ke pulau Bali juga meningkat.
Selain bulan Juni, Juli dan Agustus, musim ramai di Bali juga terjadi pada bulan akhir Desember, dan awal januari. Pada hari raya Imlek, pulau Bali juga sangat ramai, dengan kunjungan wisatawan Tiongkok. Imlek biasanya pada minggu akhir Januari atau awal bulan Februari.
Karena tingginya jumlah kunjungan wisatawan pada bulan Juni, Juli dan Agustus. Maka keramaian di tempat wisata Bali tidak dapat dihindari, terutama pantai Kuta. Karena bukan anda saja yang ingin liburan ke pantai Kuta, wisatawan lain juga tertarik liburan ke pantai Kuta.
Cari Disini, ”Panduan Wisata Ke Kuta Untuk Yang Pertama Kali Ke Bali” >>>
Waktu Terbaik Liburan Ke Bali Saat Musim Sepi
Musim sepi atau sering disebut dengan bulan low season, di pulau Bali terjadi pada bulan Maret, awal April, September, Oktober, November, awal Desember.
Ada beberapa keuntungan berlibur ke Bali saat musim sepi. Seperti, harga kamar hotel lebih murah, tempat wisata di pulau Bali tidak terlalu ramai, kemacetan jalan tidak parah. Maka itu, jika prioritas anda adalah ingin liburan murah dan tidak suka keramaian, maka liburan ke Bali saat bulan low season adalah waktu terbaik untuk anda.
Lihat Disini, Cuaca Di Pulau Bali Pada Bulan September, Apakah Bagus Untuk Liburan?
Waktu Terbaik Liburan Ke Bali

Lalu kapan waktu terbaik liburan ke Bali? Setiap orang akan memiliki jawaban berbeda mengenai kapan waktu terbaik liburan ke Bali. Sehingga, sangatlah tidak mungkin menyarankan bulan terbaik liburan ke Bali, yang dapat memenuhi kriteria semua orang.
- Ada yang ingin liburan pada bulan paling murah di Bali.
- Beberapa wisatawan, ingin liburan saat liburan sekolah, karena anak-anak mereka mendapatkan libur panjang dari sekolah.
- Ada yang liburan saat Lebaran, Natal dan Tahun Baru, karena mendapatkan libur panjang dari tempat kerja.
Cari Disini, ”Perkiraan Biaya Liburan Ke Pulau Bali” >>>
Kapan Waktu Termurah Untuk Mengunjungi Bali?
Secara umum, saat liburan wisatawan akan menghindari musim hujan, dan ingin harga kamar hotel dengan banyak potongan harga. Jika anda memiliki rencana liburan ke Bali seperti itu, maka waktu terbaik liburan ke Bali adalah bulan Oktober & November.
Di bulan Oktober dan November masih musim kemarau, dan memasuki musim sepi kunjungan wisatawan. Tahun lalu sangat jarang terjadi hujan di Bali pada bulan Oktober dan November. Selain itu, pada bulan Oktober dan November, harga tiket pesawat dan akomodasi di Bali juga lebih murah. Jika anda bandingkan pada saat bulan Juni, Juli & Agustus.
Bulan maret juga masuk kategori musim sepi kunjungan wisatawan ke Bali. Namun peluang hujan lokal masih ada walaupun sangat jarang terjadi di bulan Maret. Rata-rata cuaca bulan maret di Bali, masih dalam peralihan musim hujan ke musim kemarau.
Banyak wisatawan memilih rencana liburan ke Bali saat bulan Maret, Oktober dan November, jika mereka memiliki fleksibilitas dalam penentuan waktu libur. Lalu bagaimana dengan anda, kapan bulan terbaik liburan ke Bali?
Ingin Liburan Di Bali Saat Cuaca Cerah & Liburan Sekolah
Apabila prioritas anda adalah cuaca, dan waktu liburan sekolah, maka waktu terbaik liburan ke pulau Bali adalah pada bulan Juni, Juli, dan Agustus. Memilih waktu terbaik untuk mengunjungi Bali saat liburan sekolah ada kekurangannya. Saat liburan sekolah, lalu lintas jalan raya di Bali akan sangat ramai dan objek wisata di Bali akan ramai dengan kunjungan wisatawan. Selain itu, harga kamar hotel akan lebih mahal dari pada saat liburan bulan low season di Bali.
Lihat Disini, ”Pertanyaan Mengenai Liburan Di Pulau Bali Sangat Sering Ditanyakan Wisatawan Indonesia” >>>