Anda ingin berlibur ke objek wisata Tanah Lot Bali dan tempat wisata Alas Kedaton Tabanan, dengan budget liburan terencana? Tapi tidak ingin repot mengurus budget, jadwal dan transportasi liburan! Jika iya, paket Tanah Lot sunset tour half day sesuai dengan kriteria liburan anda di Bali. Harga hanya Rp 485.000/orang.
Objek wisata Tanah Lot Bali, kami yakin anda pernah mendengar nama salah satu tempat wisata terpopuler di Bali ini, atau mungkin sudah pernah mengunjungi tempat wisata Tanah Lot sebelumnya. Untuk informasi, objek wisata Tanah Lot Bali merupakan tempat wisata populer di Bali di kalangan wisatawan domestik. Untuk mengukur ramai atau tidaknya kunjungan wisatawan domestik di Bali, anda dapat mengukurnya menggunakan jumlah tingkat kunjungan wisatawan domestik ke objek wisata Tanah Lot Bali.
Kami dalam penyediaan jasa paket tour Bali murah, untuk pengaturan jadwal karyawan, juga menggunakan cara di atas untuk mengetahui ramai atau tidaknya jumlah kunjungan wisatawan domestik berlibur di Bali.
Tentunya kami tidak hanya mengunakan satu objek wisata di Bali dalam mengukur tingkat kunjungan wisatawan domestik di pulau Bali! Kami juga menggunakan pantai Pandawa Bali, karena pantai Pandawa juga termasuk salah satu tempat wisata populer di Bali di kalangan wisatawan domestik.
Anda pasti berfikir, ternyata objek wisata Tanah Lot favorit orang Indonesia berlibur di Bali. Lalu apa yang membuat wisatawan menyukai berlibur ke Tanah Lot Bali? Jawabannya cuma satu, keindahan pemandangan sunset Tanah Lot. Bagaimana dengan anda, apakah anda berminat liburan ke Tanah Lot Bali?
Cara Terbaik Liburan Ke Tanah Lot
Sebagian besar wisatawan domestik dalam memilih tempat menginap di pulau Bali cendrung akan memilih menginap di wilayah tempat wisata Kuta Bali. Karena sarana dan prasarana penunjang pariwisata di Kuta Bali sangat lengkap. Mulai dari tempat makan, tempat belanja dan sarana transportasi wisata.
Untuk menuju objek wisata Tanah Lot dari tempat wisata Kuta Bali ada banyak cara seperti:
- Menggunakan jasa sewa mobil dengan sopir di Kuta.
- Menggunakan jasa sewa motor di Kuta.
- Membeli paket tour ke Tanah Lot Bali.
Lalu bagaimana dengan anda, cara yang mana yang akan di pilih?
Paket Tour Ke Bali
Saat ini sedang terjadi trend peningkatan dalam penggunaan jasa paket tour murah ke Bali di kalangan wisatawan domestik. Sebagian besar wisatawan domestik yang memilih untuk menggunakan jasa paket tour di Bali karena tidak ingin ribet dalam mengurus tiket masuk, tidak ingin ribet dalam pengaturan jadwal dan waktu, serta budget liburan yang terencana.
Lihat! Daftar Harga Tiket Masuk Objek Wisata Bali.
Banyak wisatawan domestik yang ragu untuk menggunakan jasa paket liburan ke Bali karena kesan dari paket tour yang berbagi dalam satu mobil dengan wisatawan lain, tanpa mengenal satu sama lain. Tentunya bagi sebagian orang, hal ini akan berpengaruh akan kenyamanan saat liburan di Bali.
Untuk mendapatkan jasa paket tour ke Bali dengan harga murah, anda harus memastikan bahwa paket tour yang di tawarkan adalah private tour. Artinya dalam satu mobil hanya anda dan keluarga atau teman. Lalu bagaimana dengan paket Tanah Lot sunset tour? Untuk jenis paket tour Tanah Lot Bali ada 2 jenis, yaitu:
- Paket Tanah Lot sunset tour half day dengan kisaran waktu 5 – 6 jam.
- Paket Tanah Lot sunset tour full day dengan kisaran waktu 10 – 11 jam.
Pada halaman ini, kami hanya menuliskan tentang jadwal dan harga paket Tanah Lot sunset tour half day, yang biasanya di sukai bagi wisatawan yang tidak ingin terlalu lama berada di luar. Seperti apa jadwal dan harga paket Tanah Lot sunset tour half day, silakan lihat di bawah ini!
Jadwal Paket Tanah Lot Sunset Tour Half Day
Waktu | Lokasi |
---|---|
14:00 | Penjemputan di Hotel. |
15:30 | Wisata Ke Alas Kedaton. |
17:40 | Wisata Ke Tanah Lot Bali. |
18:30 | Makan Malam Dewi Sinta Restoran Tanah Lot. |
19:40 | Mengunjungi pusat oleh-oleh khas Bali (Krisna). |
20:40 | Kembali Ke Hotel. |
21:30 | Tiba Di Hotel. |
Keterangan Paket Tour Tanah Lot Half Day
- Durasi dari paket tour half day kira-kira 7 – 8 jam.
- Paket wisata sudah termasuk transportasi pariwisata full AC dengan driver + BBM.
- Paket wisata sudah termasuk tiket masuk ke objek wisata, sesuai dengan objek wisata yang tercantum dalam itinerary paket tour.
- Selanjutnya, paket liburan sudah termasuk biaya parkir kendaraan.
- Paket liburan sudah termasuk biaya makan malam di Dewi Sinta Restoran.
- Private tour, paket liburan tidak di gabungkan dengan tamu lain yang tidak anda kenal dalam satu mobil, untuk menjaga privasi anda dan keluarga.
- Rute dari paket wisata di atas dapat di rubah sesuai keinginan pelanggan, tentunya harga paket tour akan mengikuti. Mohon hubungi kami untuk kepastian harga Bali paket wisata dengan perubahan rute.
Harga Paket Tour Tanah Lot Half Day
Kategori | Harga Paket Wisata |
---|---|
Dewasa | Rp 485.000 |
Anak (2-12 Tahun) | Rp 285.000 |
Bayi (0-2 Tahun) | Gratis |
Keterangan Harga Paket Tanah Lot Sunset Tour Half Day
- Minimum pemesanan paket Tanah Lot sunset tour half day, 2 orang dewasa.
- Kriteria Umur Anak (2-12 tahun).
- Harga paket Tanah Lot sunset tour half day dalam tabel di atas untuk satu orang.
- Mobil yang di gunakan, Toyota Avanza, Isuzu ELF, atau Bus sesuai dengan ketersediaan dan jumlah penumpang.
- Paket tour tidak termasuk tiket pesawat.
- Paket tour tidak termasuk hotel atau penginapan.
- Gratis untuk bayi (umur 0 – 2 tahun).
- Harga paket tour hanya berlaku untuk WNI.
- Paket tour valid sampai 31-Desember-2023.
- Pemesanan paket tour minimal untuk 2 orang.
- Wilayah penjemputan paket tour, Denpasar, Kuta, Legian, Seminyak, Sanur, Jimbaran, Tanjung Benoa, Nusa Dua, Airport, Ubud.
- Wilayah penjemputan paket tour di luar wilayah yang tertera di atas akan di kenakan biaya tambahan. Mohon hubungi kami mengenai kepastian biaya tambahan untuk penjemputan di luar wilayah penjumputan di atas.
Lihat, ”Pilihan Lengkap Paket Wisata Setengah Hari Di Bali Harga Terjangkau Favorit Wisatawan Indonesia” >>>